Contoh Pembagian JJM Di Dapodikdas

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Referensi Dapodikdas - Pada malam yang berbahagia ini kami akan membagikan sebuah artikel baru yang bisa anda gunakan sebagai Referensi Dapdoikdas tentang Contoh Pembagian JJM Di Dapodikdas.

Jumlah Jam Mengajar saat ini menjadi target yang harus dipenuhi oleh seorang guru sertifkasi maupun guru non sertifikasi/guru honor. Setiap guru minimal harus mencapai 24 jam mengajar/ minggu. 

Disini kami akan mengulas sedikit tentang Jumlah Jam Mengajar (JJM) KTSP dan Linear, terjadinya kesalahan data pada Aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dapat menyebabkan SK Tunjangan Profesi atau juga dikenal SK Dirjen belum terbit

Salah satu hal yang sering terjadi dalam pengisian instrumen adalah pengisian Jumlah Jam Mengajar (JJM). Agar SK bisa dengan segera terbit, maka instrumen tersebut harus segera diperbaiki.

Data yang tampil di Website P2TK Dikdas, khususnya data nomor 20 yaitu Total Jam Mengajar Sesuai terdapat 3 rincian atau sub.
  1. Jumlah Jam Mengajar (JJM) yaitu Jumlah Jam yang dimasukkan oleh Operator Sekolah dalam Aplikasi Pendataan pada bagian pembagian rombongan belajar.
  2. Jumlah Jam Mengajar (JJM) KTSP yaitu jumlah jam mengajar yang dihitung sesuai dengan batasan maksimal kurikulum KTSP.
  3. Jumlah Jam Mengajar (JJM) linier yaitu jam mengajar yang dibatasi KTSP, yang dihitung sesuai dengan kode sertifikasi yang dimilikinya.

Berikut adalah jumlah jam mengajar yang benar dalam hal JJM, JJM KTSP dan JJM Linear :

Gambar Ilustrasi : Jumlah Jam Mengajar Sekolah Dasar (SD)
Permasalahan yang sering terjadi terkait jumlah jam mengajar adalah, saat dicek di P2TK Dikdas, JJM Liniernya 0 (nol), hal itu bisa terjadi karena mata pelajaran yang diampu oleh guru yang bersangkutan tidak sesuai dengan mata pelajaran (kode sertifikasi) yang dimilikinya pada rombongan belajar.

Selain kasus di atas, Jika JJM tidak sesuai dengan struktur kurikulum (PP. 22 Tahun 2006 tentang alokasi waktu KTSP SD/MI) bisa juga menyebabkan Total Jam Mengajar Sesuai menjadi tidak valid.

Demikian Informasi yang bisa kami bagikan kembali tentang Contoh Pembagian JJM Di Dapodikdas, mudah-mudahan bermanfaat bagi Anda, apabila ada kesalahan dalam pembahasan dan tulisan kami mengaharapkan koreksinya melalui kotak komentar yang sudah disediakan. Terimakasih

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

2 Responses to "Contoh Pembagian JJM Di Dapodikdas"

  1. Emangnya normalnya itu seorang guru harus berapa jam ngajarnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. PNS itu 24 Jam jika PNS yang bersertifikasi tidak memenuhi jam 24 Jam, dana sertifikasi tidak akan cair..

      Delete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel